HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Berita / Pengumuman Terkini

Blog PN Yogyakarta

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, relaas serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Yogyakarta

Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta Menghadiri Pembukaan Rakor Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Mahkamah Agung dan Badan Peradilan dibawahnya TA 2025

on Senin, 09 September 2024. Posted in Berita Terkini

Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta Menghadiri Pembukaan Rakor Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Mahkamah Agung dan Badan Peradilan dibawahnya TA 2025

Senin, 09 September 2024, pukul 19.00 WIB sesuai surat undangan Sekretaris Mahkamah Agung RI nomor 287/SEK/UND.RA.1.7/IX/2024 tanggal 5 September 2024, Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Tuty Budhi Utami, S.H., M.H. hadir pada acara pembukaan Rapat Koordinasi Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Mahkamah Agung dan Badan Peradilan dibawahnya Tahun Anggaran 2025. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Biro Perencanaan dan Organisasi di Hotel Alana Yogyakarta diikuti oleh Sekretaris, Kepala Bagian Perencanaan dan Kepegawaian seluruh Pengadilan Tingkat Banding pada empat lingkungan peradilan seluruh Indonesia.

Pelaksanaan kegiatan dibuka secara resmi oleh Sekretaris Mahkamah Agung RI, Sugiyanto, S.H., M.H. yang hadir secara virtual. Kemudian secara simbolis pada pembukaan acara kegiatan ditandai dengan penyematan tanda peserta oleh Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi, Sahwan, S.H., M.H., Ketua Pengadilan Tinggi Agama Yogyakarta, Drs. H. Achmad Hanifah, M.HES. dan Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Tuty Budhi Utami, S.H., M.H. mewakili Pengadilan Tinggi Yogyakarta kepada perwakilan peserta kegiatan. Kegiatan Rapat Koordinasi diselenggarakan dalam rangka meningkatkan kualitas perencanaan pengganggaran berbasis kinerja (performance base budgeting) dan memperhatkan efisiensi dalam pencapaian kinerja, serta sebagai tindak lanjut Surat bersama menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas dan Menteri Keuangan Nomor:B-480/D8/PP.04.03/07/2024 dan S-612/MK.02/2024 tanggal 19 Juli 2024 perihal Pagu Anggaran Belanja Kementerian/Lembaga dan Alokasi Khusus Tahun Anggaran 2025.