HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Berita / Pengumuman Terkini

Blog PN Yogyakarta

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, relaas serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Yogyakarta

Monitoring Pelaksanaan Realisasi Program Penegakan dan Pelayanan Hukum (DIPA 03) di Pengadilan Negeri Yogyakarta

on Kamis, 03 Oktober 2024. Posted in Berita Terkini

Monitoring Pelaksanaan Realisasi Program Penegakan dan Pelayanan Hukum (DIPA 03) di Pengadilan Negeri Yogyakarta

Kamis, 03 Oktober 2024, pukul 09.30 WIB bertempat di ruang Kerja, Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Tuty Budhi Utami, S.H., M.H. menerima kunjungan Tim Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum yang dipimpin Kepala Sub Bagian Anggaran dan Perbendaharaan Badilum, Lukman Hakim, S.E.. Sesuai surat tugas Sekretaris Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum nomor 479/DJU.1/ST.HM3.1.2/X/2024 kedatangan tim tersebut dalam rangka monitoring pelaksanaan realisasi program Penegakan dan Pelayanan Hukum (DIPA 03) di Wilayah Hukum Pengadilan TInggi Yogyakarta. Selanjutnya di Ruang Teleconference, kegiatan monitoring evaluasi dilaksanakan dan diikuti oleh Panitera, Sekretaris, Panitera Muda Pidana, Panitera Muda Khusus PHI, Panitera Muda Khusus Tipikor dan Kepala Sub Bagian Umum Keuangan.

Tim Badilum melakukan diskusi/dialog terkait penyerapan dan realisasi pelaksanaan anggaran DIPA 03. Pada pertemuan tersebut, juga dibahas kendala-kendala yang dihadapi yang mungkin berdampak pada tidak terserapnya anggaran secara maksimal.