Pembekalan / Pembukaan Kuliah Praktik Peradilan Fakultas Syari'ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga di Pengadilan Negeri Yogyakarta
Kamis, 06 Juni 2024, pukul 10.00 WIB bertempat di Ruang Sidang Utama/Aula Pengadilan Negeri Yogyakarta sesuai surat Ketua Laboratorium Fakultas Syari’ah dan Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta nomor B-022/Laboratorium/ VI/2024 tanggal 24 Mei 2024 terkait Permohonan izin lokasi Observasi dan Praktik Persidangan, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Sri Harsiwi, S.H., M.H. menerima Dosen Pembimbing dan mahasiswa Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dalam kegiatan Observasi dan Praktik Persidangan. Dosen pembimbing Mahasiswa, Yulianta Saputra, S.H., M.H. mewakili Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta salam dambutannya, mengucapkan terima kasih atas kesediaan Pengadilan Negeri Yogyakarta menjadi lokasi observasi dan praktik persidangan serta pendampingan oleh Hakim bagi mahasiswa Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Dosen Pembimbing berpesan kepada seluruh mahasiswa selama melaksanakan observasi dan praktik persidangan agar tetap menjaga sikap dan perilaku, mengikuti aturan yang ada di Pengadilan Negeri Yogyakarta. Kemudian dalam sambutannya merespon apa yang telah disampaikan, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta mengucapkan selamat datang dan menyampaikan paparan singkat tentang Pengadilan Negeri Yogyakarta kepada seluruh mahasiswa. Wakil Ketua Pengadilan berpesan agar para mahasiswa mengikuti kegiatan dapat belajar dengan baik, mampu menggali ilmu dan wawasan sebagai bekal dan mengenal lebih dekat dunia peradilan. Setelah penyampaian sambutan oleh Wakil Ketua Pengadilan, seluruh rangkaian kegiatan penerimaan mahasiswa Observasi dan Praktik Persidangan Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta ditutup dengan dokumentasi foto bersama.