Selasa, 23 Maret 2021 Seluruh Hakim dan Pegawai Pengadilan Negeri Yogyakarta mendapatkan kesempatan Vaksinasi Covid-19 massal dosis pertama di Graha Pandawa Balaikota Pemerintah Yogyakarta, sesuai surat undangan Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta drg. Emma Rahmi Aryani, M.M. Nomor 005/2123. Kegiatan dilakukan mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB. Terdapat empat pembagian area yaitu area pertama adalah pendaftaran ulang atau administrasi data penerima vaksin, area kedua pengukuran tensi, area ketiga proses penyuntikan vaksin, area terakhir atau keempat adalah area observasi yang mana penerima vaksin akan dilihat perkembangan kondisi setelah di vaksin selama kurang lebih 30 menit.
Vaksinasi Massal yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Yogyakarta ini dijadwalkan pada tanggal 22 -27 Maret 2021. Sasaran vaksinasi pada tanggal tersebut adalah Aparatur Sipil Negara (ASN), tenaga pendidik, tenaga kependidikan dan instansi vertikal di Kota Yogyakarta termasuk tenaga teknis dan tenaga alih daya di lingkungan Pemkot Kota Yogyakarta. Vaksinasi berjalan lancar dan semua peserta vaksin maupun petugas yang bekerja tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19. Diharapkan seluruh Hakim dan Pegawai Pengadilan Negeri Yogyakarta mendapat vaksin.