Pengadilan Negeri Yogyakarta Mengikuti Sosialisasi SK Ketua Mahkamah Agung: Tata Naskah Dinas di Lingkungan Mahkamah Agung dan Peradilan yang Berada di Bawahnya
Jumat, 04 Agustus 2023, pukul 09.00 WIB sesuai surat undangan Plt. Sekretaris Mahkamah Agung RI nomor 1345/SEK/HK1.2.5/7/2023 tanggal 27 Juli 2023, Sekretaris, Tasiman, S.H., M.H. dan Plt. Panitera, Narti Hartati, S.H. mengikuti kegiatan sosialisasi Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung tentang Tata Naskah Dinas di lingkungan Mahkamah Agung dan Peradilan yang ada di bawahnya. Kegiatan yang dilaksanakan secara virtual melalui zoom meeting, dibuka secara langsung oleh YM. Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang, Dr. Drs. H Moch. Sukkri, S.H., M.H..
Dalam kegiatan sosialisasi, Tim Biro Perencanaan dan Organisasi dan Hakim Yustisial pada Biro Hukum dan Humas menyampaikan pemaparan pemaparan kebijakan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung Nomor 131/KMA/SK/VII/2023 tanggal 11 Juli 2023 tentang Klasifikasi Arsip dan Sistem Klasifikasi Keamanan dan Akses Arsip di Lingkungan Lingkungan Mahkamah Agung dan Badan Peradilan yang Berada di Bawahnya dan Surat Keputusan Sekretaris Mahkamah Agung nomor 627/SEK/SK/VII/2023 tanggal 11 Juli 2023 tentang Klasifikasi Arsip dan Sistem Klasifikasi Keamanan dan Akses Arsip di Lingkungan Lingkungan Mahkamah Agung dan Badan Peradilan yang Berada di Bawahnya. Maksud dan tujuan pelaksanaan kegiatan sosialisasi tata naskah dinas adalah untuk ketertiban administrasi sehingga monitoring dan evaluasi lebih mudah, agar kepastian hukum dan penyeragaman dilingkungan Mahkamah Agung dan peradilan yang dibawahnya, pengamanan untuk mencegah penggunaan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.