Monitoring dan Evaluasi Penentuan Panjar Biaya Perkara Tahun 2022

Selasa 25 Januari 2022 telah dilaksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi Penentuan Panjar Biaya Perkara Tahun 2022. Rapat diadakan di Ruang Command Center Pengadilan Negeri Yogyakarta pukul 08.00 WIB. Rapat dibuka dan dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Dr. Frida Ariyani, S.H.,M.Hum. didampingi oleh perwakilan Hakim, Panitera, Panitera Muda Perdata, Panitera Muda PHI, perwakilan Jurusita dan Kasir bagian Perdata Pengadilan Negeri Yogyakarta. Kegiatan berjalan lancar dan tetap melaksanakan protokol kesehatan.