Rapat Pembinaan dan Monitoring Evaluasi Kinerja Pengadilan Negeri Yogyakarta Bulan Mei 2022
Senin 23 Mei 2022 bertempat di Ruang Sidang Utama pada pukul 08.00 WIB telah dilaksanakan Rapat Pembinaan dan Monitoring Evaluasi Kinerja Pengadilan Negeri Yogyakarta Bulan Mei 2022. Kegiatan dibuka dan dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muh. Djauhar Setyadi, S.H.,M.H. dan dihadiri oleh Seluruh Hakim dan ASN Pengadilan Negeri Yogyakarta. Pada sambutannya, Ketua menyampaikan sosialisasi mengenai Perma 7,8 dan 9 Tahun 2016 mengenai disiplin kerja. Pada kesempatan yang sama Ketua menyampaikan garis besar mengenai Pengawasan Bidang baik Kepaniteraan maupun Kesekretariatan yang kemudian ditanggapi oleh Panitera dan Sekretaris Pengadilan Negeri Yogyakarta. Pada rapat juga dilakukan penyerahan Piagam best performance Petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) bulan Mei 2022 oleh Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta kepada Lusi Rachmayani, S.E.,S.H. sebagai bentuk reward dari kinerjanya yang prima dan terbaik sebagai petugas PTSP dalam melayani Pengunjung dan Pencari Keadilan di bulan Mei 2022.