HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Berita / Pengumuman Terkini

Blog PN Yogyakarta

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, relaas serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Yogyakarta

Articles in Category: Berita Terkini

Kunjungan Studi Ilmiah Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Pakuan ke Pengadilan Negeri Yogyakarta

on Selasa, 05 Desember 2023. Posted in Berita Terkini

Kunjungan Studi Ilmiah Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Pakuan ke Pengadilan Negeri Yogyakarta

Selasa, 05 Desember 2023, pukul 14.00 WIB bertempat di Ruang Sidang Utama/Aula Pengadilan Negeri Yogyakarta, Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muh. Djauhar Setyadi, S.H., M.H. didampingi Hakim pembimbing mahasiswa, Sekretaris, dan Kepala Sub Bagian Kepegawaian, Organisasi dan Tata Laksana menerima kunjungan Pengajar dan mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Pakuan. Hadir kepala Laboratorium Hukum, Angga Perdana, S.H., M.H. mewakili Fakultas Hukum Universitas Pakuan dalam kegiatan tersebut. Kunjungan rombongan 150 orang mahasiswa semester ganjil tahun akademik 2023/2024 Fakultas Hukum Universitas Pakuan ke Pengadilan Negeri Yogyakarta dalam rangka kunjungan studi ilmiah pendalaman mata kuliah Pendidikan dan Latihan Kemahiran Hukum (PLKH).

Pada penerimaan kunjungan mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Pakuan, Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta dalam sambutannya mengucapkan selamat datang di Pengadilan Negeri Yogyakarta dan dalam kesempatan tersebut menyampaikan sekilas gambaran/informasi singkat pencapaian Pengadilan Negeri Yogyakarta (Pengadilan Pendidikan, Fasilitas Disabilitas, WBK, SMAP) serta perkembangan dunia peradilan saat ini (peradilan elektronik e-Court, e-Berpadu). Setelah penyampaian sambutan dilaksanakan penyerahan plakat oleh Perwakilan Fakultas Hukum Universitas Pakuan kepada Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta.

Agenda kegiatan dilanjutkan dengan diskusi oleh Hakim, Wisnu Kristiyanto, S.H.,M.H. dan Yulanto Prafifto Utomo, S.H., M.H. bersama seluruh mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Pakuan yang hadir. Diskusi tanya jawab membahas berbagai hal terkait sharing pengetahuan hukum/pengalaman pelaksanaan tugas sebagai hakim dan dalam diskusi tersebut mahasiswa sangat antusias/aktif. Rangkaian kunjungan mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Pakuan ditutup dengan berkeliling di lingkungan sekitar Pengadilan Negeri Yogyakarta untuk melihat berbagai fasilitas yang ada.

Pembinaan oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta di Pengadilan Negeri Yogyakarta

on Selasa, 05 Desember 2023. Posted in Berita Terkini

Pembinaan oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta di Pengadilan Negeri Yogyakarta

Selasa, 05 Desember 2023, pukul 09.00 WIB, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta, Dr. Ifa Sudewi, S.H., M.Hum. bersama tim yang terdiri dari Hakim Tinggi, Panitera dan Staf hadir di Pengadilan Negeri Yogyakarta dalam rangka pembinaan. Kegiatan pembinaan yang dilaksanakan di Aula/Ruang Sidang Utama diikuti oleh Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muh. Djauhar Setyadi, S.H., M.H. bersama Hakim, Pejabat Kepaniteraan/Kesekretariatan, Fungsional dan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN). Dalam sambutan dan pembinaannya, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta menyampaikan beberapa point penting kepada seluruh aparatur Pengadilan Negeri Yogyakarta, diantaranya terkait kedisiplinan, kode etik, pengawasan oleh pimpinan, pemeriksaan bidang, penanganan pengaduan, administrasi Kepaniteraan (SIPP, eksekusi, keuangan perkara, arsip), administrasi Kesekretariatan (Sarana Prasarana, pengawasan keuangan, kepegawaian).

Penyampaian pembinaan selanjutnya oleh masing-masing Hakim Tinggi dan Panitera selaku tim menyampaikan terkait Administrasi Perkara khususnya dalam penentuan klasifikasi perkara, prosedur kelengkapan upaya hukum, pengarsipan berkas, pengaburan/anonimisasi putusan, administrasi perkara eksekusi, progres pembangunan Zona Integritas WBK/WBBM yang stagnan tidak ada progres berkelanjutan. Kemudian merespon apa yang telah disampaikan oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta dan tim, Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta menyampaikan kepada seluruh aparatur Pengadilan Negeri Yogyakarta agar berbagai hal yang telah disampaikan menjadi perhatian dan pedoman bersama serta akan segera menindaklanjuti bebagai temuan/kekurangan yang ada. Seluruh rangkaian acara kegiatan pembinaan ditutup dengan foto dokumentasi bersama Tim Pengadilan Tinggi Yogyakarta dan pegawai Pengadilan Negeri Yogyakarta.