Kamis 9 Februari 2023, sesuai surat undangan Justisce for Disability Nomor: 48/JFD/I/2023 Tanggal 30 Januari 2023, Hakim Pengadilan Negeri Yogyakarta, Heri Kurniawan, S.H.,M.H. mewakili Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta mengikuti kegiatan Focus Group Discussion sebagai salah satu Narasumber. Kegiatan FGD ini mempunyai tajuk “Kolaborasi Pemerintah Daerah dan Institusi Penegak Hukum dalam Pemenuhan Hak Penyandang Disabilitas Berhadapan dengan Hukum”. Kegiatan dilakukan di Ruang Wanagama Gadjah Mada University Club (UC) Hotel UGM Yogyakarta pada pukul 09.00 WIB.
Kegiatan ini secara umum bertujuan untuk meningkatkan access to justice bagi penyandang disabilitas berhadapan dengan hukum. Sedangkan lebih khusus lagi kegiatan ini bertujuan untuk memperoleh masukan dari Pemerintah Daerah dan Institusi Penegak Hukum dalam rangka melakukan kolaborasi dalam pemenuhan hak penyandang disabilitas berhadapan hukum. Selain dari Pengadilan Negeri Yogyakarta, yang bertindak sebagai narasumber juga berasal dari Kepala Biro Hukum Pemerintah Provinsi DIY dan Direktur Sentra Advokasi Perempuan, Difabel dan Anak (SAPDA). Adapun yang menjadi peserta FGD ini diantaranya Dinas Sosial Pemerintah Provinsi DIY, Pusat Pelayanan Terpadu Perempuan dan Anak Korban Kekerasan “Rekso Dyah Utami”, Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (DP3AP2) Pemerintah Provinsi DIY, Kejaksaan Negeri Yogyakarta, Unit PPA Polda DIY, Sasana Inklusi dan Gerakan Advokasi Difabel (SIGAB) dan Cakra Insitute serta PUKAT FH UGM.