HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Berita / Pengumuman Terkini

Blog PN Yogyakarta

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, relaas serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Yogyakarta

Articles in Category: Kegiatan Pengadilan

Rapat Pembangunan Zona Integritas

on Senin, 21 Maret 2022. Posted in Kegiatan Pengadilan

Rapat Pembangunan Zona Integritas

Senin 21 Maret 2022 pukul 08.30 WIB, telah dilaksanakan Rapat Pembangunan Zona Integritas Pengadilan Negeri Yogyakarta di Ruang Command Center Pengadilan Negeri Yogyakarta. Rapat dibuka dan dipimpin oleh Ketua tim Pembangunan Zona Integritas Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muh. Djauhar Setyadi, S.H.,M.H. Rapat dihadiri oleh semua Tim inti (Ketua dan Sekretaris) Pembangunan Zona Integritas dari masing-masing Area Pembangunan Zona Integritas. Pada rapat membahas perubahan mekanisme dan Lembar Kerja Evaluasi (LKE) Zona Integritas Tahun 2022. Pada rapat juga membahas progres dari masing-masing Area Pembangunan Zona Integritas dan kendala-kendala apa saja yang dihadapi.

Rapat Koordinasi dan Pengarahan Penundaan Sementara Layanan Kantor Pengadilan Negeri Yogyakarta

on Selasa, 01 Maret 2022. Posted in Kegiatan Pengadilan

Rapat Koordinasi dan Pengarahan Penundaan Sementara Layanan Kantor Pengadilan Negeri Yogyakarta

Selasa 1 Maret 2022 pukul 08.15 WIB telah dilaksanakan Rapat Koordinasi dan Pengarahan Penundaan Sementara Layanan Kantor Pengadilan Negeri Yogyakarta. Rapat dipimpin dan dibuka oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muh. Djauhar Setyadi, S.H.,M.H. yang juga merupakan Ketua SATGAS Covid Pengadilan Negeri Yogyakarta. Rapat diadakan di Ruang Aula Pengadilan Negeri Yogyakarta. Rapat dihadiri oleh Panitera, Sekretaris, Panitera Muda, Kasubag dan tim SATGAS Covid Pengadilan Negeri Yogyakarta. Rapat koordinasi ini dilakukan berdasarkan terdapat penambahan signifikan Aparatur pada Pengadilan Negeri Yogyakarta yang terdampak Covid-19. Pada rapat membahas bagaimana sistem penundaan sementara layanan kantor selama 4 (empat) hari terhitung dari hari Selasa 1 Maret 2022 sampai dengan Jumat 4 Maret 2022.