Apel Pagi Rutin 8 Juli 2024
Senin, 8 Juli 2024, pukul 08.00 WIB bertempat di halaman Pengadilan Negeri Yogyakarta telah dilaksanakan kegiatan apel senin pagi pegawai. Hakim Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muhammad Isma’il Hamid, S.H., M.H. bertindak sebagai pembina apel dalam apel senin pagi pegawai. Ketua, Wakil Ketua, Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, seluruh Aparatur Pegawai, Tenaga PPNPN Pengadilan Negeri Yogyakarta dan Mahasiswa magang mengikuti kegiatan apel rutin senin pagi. Kegiatan apel dilaksanakan secara rutin sebagai bagian dalam meningkatkan disiplin pegawai pengadilan. Dalam apel, dilaksanakan pengucapan 8 nilai Mahkamah Agung RI dan pengucapan core value ASN berakhlak yang dipandu pemimpin apel. Pembina Apel dalam penyampaian amanatnya memohon ijin bagi Calon Hakim untuk dapat belajar magang di Bagian Kepaniteraan dan mengingatkan agar Aparatur Pengadilan Negeri Yogyakarta selalu menjaga Integritasnya.
Menambahkan dalam amanat, Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Tuty Budhi Utami, S.H.,M.H. berpesan agar seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Yogyakarta selalu menjaga kesehatan karena bulan Juli-Agustus 2024 banyak agenda kegiatan yang akan dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT RI dan HUT Mahkamah Agung RI dan diharapkan seluruh pegawai ikut serta berpartisipasi. Ketua Pengadilan dalam apel juga mengkoreksi cara pengucapan Core Value ASN Berakhklak yang benar dan menekankan kembali agar selalu menjaga kedisiplinan dan integritasnya untuk menjaga nama baik Pengadilan Negeri Yogyakarta. Kegiatan apel senin pagi berlangsung dengan khidmat dan ditutup dengan doa yang dipimpin oleh pembina apel dan laporan oleh pemimpin apel bahwa apel senin pagi pegawai telah selesai.