HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Berita / Pengumuman Terkini

Blog PN Yogyakarta

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, relaas serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Yogyakarta

Articles in Category: Berita Terkini

Rapat Koordinasi Teknis Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Aplikasi Elektronik Berkas Pidana Terpadu (e-Berpadu)

on Senin, 14 November 2022. Posted in Berita Terkini

Rapat Koordinasi Teknis Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Aplikasi Elektronik Berkas Pidana Terpadu (e-Berpadu)

Senin, 14 November 2022, pukul 09.00 WIB Pengadilan Negeri Yogyakarta melaksanakan Rapat Koordinasi Teknis Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Aplikasi Elektronik Berkas Pidana Terpadu (e-Berpadu). Kegiatan rapat koordinasi yang dilaksanakan di Ruang Sidang Utama/Aula Pengadilan Negeri Yogyakarta dihadiri perwakilan seluruh  Aparatur Penegak Hukum (Pengadilan Tinggi Yogyakarta, Kepolisian Daerah DIY, Kejaksaan Tinggi Yogyakarta, Kepolisian Resor, Kepolisian Sektor, Kejaksaan Negeri, Lembaga Pemasyarakatan, Rumah Tahanan, BNN ) Propinsi D.I. Yogyakarta.

Acara diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Hymne Mahkamah Agung RI, dan kemudian dilanjutkan dengan penyampaian kata sambutan oleh Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muh. Djauhar Setyadi, S.H., M.H. yang sekaligus membuka pelaksanaan kegiatan rapat koordinasi. Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada semua Aparatur Penegak Hukum yang telah hadir dan telah mengimplementasikan e-Berpadu.

Kegiatan rapat Koordinasi Teknis Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan e-Berpadu dilaksanakan untuk memonitoring dan mengevaluasi pelaksanaan implementasi aplikasi e-Berpadu apakah sudah berjalan dengan baik atau ada kendala dalam pelaksanaannya. Hal ini karena Pengadilan Negeri Yogyakarta menjadi salah satu satuan kerja yang ditunjuk Mahkamah Agung RI sebagai pilot project implementasi aplikasi e-Berpadu. Dalam rapat koordinasi disampaikan pemaparan data terkait penerapan/implementasi fitur aplikasi e-Berpadu yaitu pelimpahan berkas perkara pidana, permohonan izin penggeledahan, permohonan izin penyitaan, permohonan perpanjangan penahanan, permohonan izin besuk tahanan, permohonan pembantaran penahanan di wilayah Hukum Pengadilan Negeri Yogyakarta yang telah dilimpahkan atau diajukan dan diproses melalui Aplikasi Elektronik Berkas Pidana Terpadu (e-Berpadu) oleh Hakim Pengadilan Negeri Yogyakarta, Wisnu Kristiyanto, S.H., M.H. yang bertindak sebagai narasumber dan dipandu oleh Heri Kurniawan, S.H., M.H. sebagai moderator.

Agenda selanjutnya pada kegiatan rapat koordinasi juga dilaksanakan penyampaian kembali materi terkait aplikasi e-Berpadu oleh Kepala Sub Bagian Perencanaan, TI dan Pelaporan (PTIP) sekaligus sebagai Team Development aplikasi e-Berpadu Mahkamah Agung RI, Yenny Vikky Evendi, S.T., S.H., M.Eng.. Hal ini untuk me-review kembali dan sekaligus menyampaikan progres perkembangan dan fitur-fitur terbaru aplikasi e-Berpadu. Di akhir kegiatan rapat koordinasi, dilaksanakan diskusi (tanya jawab) antara narasumber, team development dan peserta rapat koordinasi teknis yang hadir terkait berbagai kendala yang ada dalam implementasi aplikasi e-Berpadu di satuan kerja aparatur penegak hukum terkait serta menyaring masukan atau saran untuk pengembangan atau perbaikan aplikasi e-Berpadu kedepannya. 

Sosialisasi e-Court dan Gugatan Sederhana Tahun 2022 Pengadilan Negeri Yogyakarta

on Jumat, 11 November 2022. Posted in Berita Terkini

Sosialisasi e-Court dan Gugatan Sederhana Tahun 2022 Pengadilan Negeri Yogyakarta

Jumat, 11 November 2022, pukul 09.00 WIB Pengadilan Negeri Yogyakarta melaksanakan Kegiatan Sosialisasi e-Court dan Gugatan Sederhana. Kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan di Ruang Sidang Utama/Aula Pengadilan Negeri Yogyakarta dihadiri tamu undangan dari kalangan lembaga perbankan, Bank Perkreditan Rakyat (BPR), para Advokat, . Kegiatan sosialisasi diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Hymne Mahkamah Agung RI, dan kemudian dilanjutkan dengan penyampaian kata sambutan oleh Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muh. Djauhar Setyadi, S.H., M.H. sekaligus membuka pelaksanaan kegiatan Sosialisasi e-Court dan Gugatan Sederhana.

Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada semua undangan yang telah hadir dalam kegiatan dan berharap dengan mengikuti kegiatan sosialisasi semakin memahami peradilan elektronik (e-Court) dan Gugatan Sederhana. Selanjutnya kegiatan pemaparan materi Sosialisasi e-Court dan Gugatan Sederhana disampaikan oleh Hakim Pengadilan Negeri Yogyakarta, Agus Setiawan, S.H., Sp. Not. yang bertindak sebagai narasumber dan dipandu oleh Gabriel Siallagan, S.H., M.H. sebagai moderator.

Kegiatan sosialisasi dibagi menjadi dua sesi yaitu sesi pertama terkait penyampaian sosialisasi terkait e-Court dan sesi kedua terkait Gugatan sederhana.  Narasumber dalam pemaparan Sosialisasi e-Court dan Gugatan Sederhana menjelaskan tentang latar belakang e-Court, cara akses, ruang lingkup pengguna e-Court, tata cara persidangan melalui e-Court (pendaftaran hingga  perkara putus),  ruang lingkup/syarat gugatan sederhana. Kemudian pada setiap sesi setelah pemaparan materi sosialisasi, diselingi kegiatan tanya jawab antara peserta sosialisasi dengan narasumber. Kegiatan Sosialisasi e-Court dan Gugatan Sederhana berjalan dengan lancar hingga acara berakhir.