HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Berita / Pengumuman Terkini

Blog PN Yogyakarta

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, relaas serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Yogyakarta

Articles in Category: Berita Terkini

Pendidikan sekaligus Perpisahan Mahasiswa Magang Pengadilan Negeri Yogyakarta Bulan Juli 2022

on Jumat, 29 Juli 2022. Posted in Berita Terkini

Pendidikan sekaligus Perpisahan Mahasiswa Magang Pengadilan Negeri Yogyakarta Bulan Juli 2022

Jumat, 29 Juli 2022 pukul 13.00 WIB Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Bapak Muh. Djauhar Setyadi, S.H., M.H. didampingi Hakim Pembimbing Mahasiswa/Pejabat Humas menerima mahasiswa  dari Universitas Gajah Mada (UGM), Universitas Muhamadiyah Yogyakarta (UMY) dan Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) di ruang Command Center Pengadilan Negeri Yogyakarta. Mahasiswa dari ketiga universitas tersebut merupakan mahasiswa yang telah melaksanakan magang selama 1 bulan pada Pengadilan Yogyakarta dan mahasiswa dua dari tiga universitas tersebut yaitu Universitas Gajah Mada dan Universitas Atma Jaya Yogyakarta hari ini merupakan hari terakhir melaksanakan magang di Pengadilan Negeri Yogyakarta. Kepada para mahasiswa Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta menyampaikan pandangan atau gambaran mengenai dunia peradilan, tugas dan peranan hakim serta administrasi peradilan. Ketua Pengadilan juga berpesan agar ilmu yang diperoleh selama melaksanakan magang di Pengadilan Negeri Yogyakarta dapat berguna dan bermanfaat bagi para mahasiswa kedepannya. Program magang bagi mahasiswa ini merupakan program Pengadilan Negeri Yogyakarta dalam mewujudkan diri sebagai Pengadilan Pendidikan. Diakhir pertemuan perwakilan mahasiwa dari masing-masing universitas menyampaikan pengalaman, kesan dan pesan selama melaksanakan magang di Pengadilan Negeri Yogyakarta.

Rapat Koordinasi e-Berpadu Bersama Pengadilan Tinggi Yogyakarta

on Kamis, 28 Juli 2022. Posted in Berita Terkini

Rapat Koordinasi e-Berpadu Bersama Pengadilan Tinggi Yogyakarta

Kamis 28 Juli 2022, memenuhi surat undangan Pengadilan Tinggi Yogyakarta  nomor W13-U/1933/HM.01.1/VII/2022, Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muh Djauhar Setyadi, S.H., M.H. didampingi oleh Panitera,  Panitera Muda pidana dan Operator aplikasi e-Berpadu hadir mengikuti rapat koordinasi aplikasi e-Berpadu. Kegiatan rapat koordinasi yang dilaksanakan di ruang Command Center Pengadilan Tinggi Yogyakarta dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta. Dalam rapat koordinasi tersebut Pengadilan Negeri Yogyakarta di daulat sebagai simulator pada acara kegiatan sosialisasi aplikasi elektronik Berkas Pidana Terpadu (e-Berpadu) kepada segenap Aparat Penegak Hukum (APH) di tingkat Daerah Yogyakarta. Kegiatan yang diinisiasi oleh Pengadilan Tinggi Yogyakarta direncanakan akan diselenggarakan pada tanggl 9 Agustus 2022 merupakan bentuk dukungan Pengadilan Tinggi Yogyakarta dalam menyukseskan program Mahkamah Agung Republik Indonesia dalam percepatan elektronisasi administrasi perkara pidana.