HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Berita / Pengumuman Terkini

Blog PN Yogyakarta

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, relaas serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Yogyakarta

Articles in Category: Berita Terkini

Penitera Muda Hukum Pengadilan Negeri Yogyakarta Menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Yogyakarta Oktober 2023

on Senin, 16 Oktober 2023. Posted in Berita Terkini

Penitera Muda Hukum Pengadilan Negeri Yogyakarta Menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Yogyakarta Oktober 2023

Senin, 16 Oktober 2023, pukul 09.00 WIB sesuai surat undangan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Yogyakarta nomor 100.3.2/1122 tanggal 12 Oktober 2023, Panitera Muda Hukum Pengadilan Negeri Yogyakarta, Eka Surya Setiawan, S.H., mewakili Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta hadir pada rapat Paripurna. Rapat yang dilaksanakan di Ruang Bima Kompleks Balai Kota Yogyakarta dibuka dan dipimpin oleh Pimpinan DPRD Kota Yogyakarta. Pj. Walikota Yogyakarta, Singgih Raharjo, S.H., M.Ed. dan sejumlah pimpinan atau perwakilan Forkopimda Kota Yogyakarta turut hadir dalam rapat paripurna tersebut. Agenda kegiatan rapat paripurna pimpinan DPRD Kota Yogyakarta diantaranya :

  1. Pembukaan Masa Sidang Tahun 2023;
  2. Jawaban Wali Kota atas Pemandangan Umum Fraksi-fraksi terhadap raperda tentang :

             a. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2024;

           b. Penyelenggaraan, Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup;

             c. Pencabutan Peraturan Daerah Kota Yogyakarta Nomor 4 Tahun 2001 tentang Pemberian Surat Izin Usaha Jasa Konstruksi;

        3.  Penyampaian Pengumuman DPRD Kota Yogyakarta tentang Perubahan Susunan Pimpinan dan Anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Yogyakarta Masa Jabatan Tahun 2019-2024.:

Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta Menghadiri Simulasi Pelatihan Sispamkota Operasi Mantab Brata Progo

on Kamis, 12 Oktober 2023. Posted in Berita Terkini

Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta Menghadiri Simulasi Pelatihan Sispamkota Operasi Mantab Brata Progo

Kamis, 12 Oktober 2023, pukul 08.30 WIB memenuhi undangan Kepala Kepolisian Resor Kota Yogyakarta nomor B/4016/X/OPS.1.1.1/2023 tanggal 10 Oktober 2023, Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Muh. Djauhar Setyadi, S.H., M.H. hadir pada acara kegiatan simulasi Pelatihan Sistem Keamanan Kota (Sispamkota) operasi mantab Brata Progo dalam rangka Pengamanan Pemilihan Umum tahun 2024. Kegiatan yang diselenggarakan di Stadion Mandalakrida Kota Yogyakarta dihadiri oleh Kapolresta Yogyakarta, Penjabat Wali Kota Yogyakarta beserta jajaran Forkopimda Kota Yogyakarta, Jajaran Kapolsek Polresta Yogyakarta dan instansi-instansi terkait.

Kegiatan simulasi pelatihan sistem pengamanan kota (Sispamkota) itu bertujuan agar pesta demokrasi dalam pelaksanaan pemilu tahu 2024 berjalan aman dan tertib. Dalam kegiatan tersebut berbagai simulasi dilakukan dengan beragam skenario, mulai kondisi sebelum adanya pemilu, masa pendaftaran calon, masa kampanye, masa distribusi logistik KPU, masa tenang, masa perhitungan suara, simulasi kelompok warga melakukan aksi unjuk rasa atas atau huru-hara hasil pemilu, simulasi pembebasan penyanderaan komisioner KPU. Dalam latihan simulasi, Polresta Yogyakarta mengerahkan satuan dalmas (Pengendalian Massa) dengan peralatan mobil water canon, anjing pelacak dan melibatkan satuan brimob (Brigade Mobil). Dengan adanya simulasi Pelatihan Sistem Keamanan Kota (Sispamkota) operasi mantab Brata Progo dalam rangka Pengamanan Pemilihan Umum tahun 2024, seluruh jajaran Polresta Yogyakarta telah mempersiapkan diri untuk mengantisipasi berbagai resiko yang mungkin terjadi selama masa pemilu 2024.