HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Berita / Pengumuman Terkini

Blog PN Yogyakarta

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, relaas serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Yogyakarta

Articles in Category: Berita Terkini

Pengadilan Negeri Yogyakarta Mengikuti Pencanangan dan Sosialisasi SMAP Tahun 2024

on Jumat, 23 Februari 2024. Posted in Berita Terkini

Pengadilan Negeri Yogyakarta Mengikuti Pencanangan dan Sosialisasi SMAP Tahun 2024

Selasa, 23 Februari 2024, pukul 08.30 WIB sesuai surat Kepala Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI nomor 3-SMAP-01/BP/PW1/II/2024 tanggal 19 Februari 2024, bertempat di ruang Command Center Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Tuty Budhi Utami, S.H., M.H. didampingi Wakil Ketua Pengadilan dan seluruh Tim Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) Pengadilan Negeri Yogyakarta mengikuti kegiatan Pencanangan dan Sosialisasi Program SMAP tahun 2024. Kegiatan dilaksanakan sehubungan dengan Surat Keputusan Kepala Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI Nomor: 14/BP/SK.PW1/II/2024, tanggal 16 Februari 2024 tentang Penunjukan Satuan Kerja Pelaksana Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) Tahun 2024.

Berdasarkan surat keputusan tersebut nantinya satuan kerja dari empat lingkungan peradilan yang diusulkan akan mengikuti asesmen tahap 1 SMAP tahun 2024 oleh Badan Pengawasan. Sebagai informasi Pengadilan Negeri Yogyakarta telah berhasil dan lolos menyelesaikan asesmen tahap 1 dan asesmen tahap 2 SMAP. Dimana dalam asesmen tahap 2 SMAP berdasarkan Keputusan Kepala Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI, Nomor 61/BP/SK/XII/2022 tanggal 01 Desember 2022, Pengadilan Negeri Yogyakarta meraih Sertifikat SMAP dengan Predikat A dengan perolehan nilai 85,40. Dalam sambutan sekaligus Pencanangan SMAP tahun 2024, Kepala Badan Pengawasan, Sugiyanto, S.H., M.H. berharap seluruh satuan kerja yang diusulkan menerapkan dan menjunjung nilai-nilai integritas untuk menghindari penyimpangan yang mungkin terjadi.

Selanjutnya dalam kegiatan Pencanangan dan Sosialisasi Program SMAP tahun 2024, Direktur Badan peradilan Umum sekaligus Plt. Dirjen Badan Peradilan Militer dan Tata Usaha Negara serta perwakilan Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama turut menyampaikan pengarahan singkat dan motivasi kepada seluruh satuan kerja pada empat lingkungan peradilan masing-masing yang diusulkan. Pada acara kegiatan Kelompok Kerja Pembangunan SMAP Badan pengawasan menyampaikan informasi dan sosialisasi terkait apa itu SMAP, Kriteria Prakualifikasi penilaian SMAP dan Informasi Tahapan SMAP 2024, Pembangunan SMAP, Penilaian Pembangunan dan Evaluasi SMAP. Seluruh rangkaian kegiatan ditutup dengan diskusi tanya jawab terkait SMAP antara Kelompok Kerja Pembangunan SMAP Badan pengawasan dan satuan kerja yang diusulkan untuk mengikuti asesmen tahap 1 SMAP tahun 2024.

Hakim Pengadilan Negeri Yogyakarta Menghadiri Penandatanganan Kerja Sama dan Peresmian Ruang Pelayanan Publik Rupbasan Klas I Yogyakarta

on Rabu, 21 Februari 2024. Posted in Berita Terkini

Hakim Pengadilan Negeri Yogyakarta Menghadiri Penandatanganan Kerja Sama dan Peresmian Ruang Pelayanan Publik Rupbasan Klas I Yogyakarta

Rabu, 21 Februari 2024, pukul 10.00 WIB, memenuhi Surat undangan Kepala Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Klas I Yogyakarta, Hakim Pengadilan Negeri Yogyakarta, Djoko Wiryono Budhi Sarwoko, S.H. mewakili Pengadilan Negeri Yogyakarta hadir dalam acara Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dan Peresmian (Launching) Ruang pelayanan Publik Rupbasan klas I Yogyakarta. Kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Rupbasan Klas I Yogyakarta dihadiri Jajaran Kantor Wilayah Kemenkumham DI Yogyakarta, Kepolisian Resor Kota  Yogyakarta, Kejaksaan  Negeri Yogyakarta, jajaran Polsek wilayah Kota Yogyakarta dan Koramil 05 Pakualaman.

Kegiatan dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Kepala Rupbasan Klas I Yogyakarta, Sugeng Bagyo, A.Md. IP., SH.. Dalam sambutannya, Kepala Rupbasan menjelaskan peranan Rupbasan dalam mengamankan dan memelihara Benda Sitaan Negara serta penyediaan fasilitas ruang layanan publik. Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dilakukan dengan Aparat Penegak Hukum (Komisi Pemberantasan Korupsi, Kejaksaan Negeri Yogyakarta, Polresta Yogyakarta) di hadapan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DI Yogyakarta, Agung Rektono Seto, S.E., M.Si..

Pada kesempatan tersebut  Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DI Yogyakarta mengapresiasi atas dilaksanakannya penandatanganan kerja sama Rupbasan Yogyakarta dengan para pihak dan berharap kedepannya dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat dalam kaitan pengelolaan barang sitaan (basan) dan barang rampasan (baran) yang dititipkan di Rupbasan klas I Yogyakarta. Rangkaian acara selanjutnya, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DI Yogyakarta meresmikan Ruang Pelayanan Publik Rupbasan klas I Yogyakarta yang secara simbolis ditandai dengan pemotongan pita. Setelah peresmian seluruh tamu undangan yang hadir diajak berkeliling melihat ruangan-ruangan untuk meninjau kondisi barang sitaan (basan) dan barang rampasan (baran) yang ada di Gudang Rupbasan klas I Yogyakarta.