Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta Menghadiri Rapat bersama dalam Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI
Senin, 29 Juli 2024, pukul 14.00 WIB sesuai surat undangan Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta nomor 685/KPT.W13-U/HM2/VII/2024 tanggal 25 Juli 2024, Ketua Pengadilan Negeri Yogyakarta, Tuty Budhi Utami, S.H., M.H. hadir pada kegiatan Rapat bersama dalam Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI masa Persidangan V Tahun 2023-2024 di Yogyakarta Marriot Hotel. Rapat bersama dalam Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI melibatkan instansi Aparat Penegak Hukum di wilayah DI Yogyakarta (Pengadilan, Kepolisian, Kejaksaan, Kemenkumham). Pada sesi kedua kegiatan rapat bersama Komisi III DPR RI diikuti oleh jajaran lingkungan Peradilan dan Kemenkumham (Kanwil Kemenkumham DI Yogyakarta). Pada lingkungan peradilan dihadiri oleh seluruh Pengadilan Tingkat Banding dan Pengadilan Tingkat Pertama pada empat lingkungan peradilan di Wilayah DI Yogyakarta.
Pada kegiatan tersebut masing-masing lingkungan peradilan menyampaikan pemaparan data kepada Tim Komisi III DPR RI sesuai dengan permintaan data yang telah diminta sebelum kegiatan rapat bersama dilaksanakan. Lingkungan peradilan umum pemaparan disampaikan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta, lingkungan peradilan Agama oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Yogyakarta, lingkungan peradilan tata usaha negara oleh Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Yogyakarta, peradilan militer oleh Kepala Pengadilan Militer II-11 Yogyakarta. Adapun pemaparan data terkait Pagu Anggaran, Realisasi dan kebutuhan anggaran; Pengembangan SDM; Capaian Kinerja dan Pengawasan Kinerja; Penyelesaian Perkara Eksekusi; serta harapan terkait perbaikan kesejahteraan bagi hakim. Setelah pemaparan data oleh masing-masing lingkungan peradilan, kegiatan dilanjutkan dengan diskusi singkat terkait data yang telah dipaparkan. Seluruh rangkaian kegiatan rapat bersama antara Komisi III DPR RI, lingkungan Peradilan dan Kanwil Kemenkumham DI Yogyakarta ditutup dengan penyerahan plakat dan sesi foto bersama.